Begitu banyak tempat wisata Bahari yang ada di Tanah Papua. Keindahan alamnya yang sangat terkenal alami membuat minat wisatawan yang datang semakin tinggi. Salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungi adalah pantai Werur ini, merupakan pantai indah yang juga menyimpan banyak cerita sejarah.
Lokasi Dan Transportasi
Pantai Werur terletak di Desa Werur, Distrik Sausapor, Kabupaten Tambrauw, Provinsi Papua Barat. Kabupaten ini merupakan pemekaran dari Kabupaten Sorong sejak tahun 2008 lalu. Transportasi untuk menuju ke desa terdekat dari pantai ini masih tergolong sulit karena anda hanya bisa melaluinya dari jalur laut.
Hanya ada kapal perintis yang akan singgah di desa seminggu sekali. Kapal perintis ini akan berlayar dengan rute dari Sorong-Sausapor-Werur-Wor-Saubeba-Wau-Waiben-Enbuan-Saokorem-Manokwari, begitu pun rute sebaliknya.
Untuk naik kapal ini anda cukup membeli tiket dengan harga Rp 50.000*) untuk sekali jalan namun anda harus membelinya sehari sebelum keberangkatan kapal, untuk itu sebelum berangkat anda harus mencari informasi dahulu dari pihak dermaga di Kota Sorong kapan jadwal keberangkatan kapal.
Saat kapal berangkat dan akhirnya singgah di desa Werur anda dapat turun untuk menuju desa. Di desa Werur ini tidak ada dermaga besar tempat kapal bersandar, untuk itu saat kapal tiba akan ada perahu milik masyarakat setempat yang datang menjemput dan anda harus mengeluarkan ongkos lagi untuk jasa membawa barang-barang anda. Jika barang anda sedikit hanya akan dipatok sekitar Rp 20.000*) namun jika terlalu banyak akan dipatok Rp 50.000*) bahkan lebih.
Setibanya di desa Werur anda dapat segera melapor kepada ketua adat setempat untuk memberitahukan maksud kedatangan anda. Melalui beliau lah nantinya anda dapat mencari informasi kapan jadwal kapal yang akan menuju ke Sorong akan singgah disini, selain itu anda pula dapat meminta tolong untuk mencarikan rumah penduduk yang bisa ditumpangi sebagai tempat menginap karena disini tidak tersedia hotel ataupun penginapan.
Wisata
Perjalanan yang panjang di atas kapal dijamin tidak akan membuat anda bosan karena pemandangan laut luasnya yang sangat indah, bahkan di salah satu sisi akan nampak barisan pegunungan menghijau yang sangat memanjakan mata.
Setibanya di desa Werur dan melapor kepada ketua adat setempat, anda bisa minta tolong kepada salah satu masyarakatnya untuk mengajak anda ke pantai Werur.
Pantai ini sangatlah indah dan memukau, pemandangan alam yang disuguhkannya dijamin akan membuat anda terkagum-kagum.
Di sepanjang bibir pantai ditumbuhi pepohonan kelapa yang menjulang tinggi dan juga beberapa jenis pohon lain yang didominasi oleh pohon ketapang, sangat membuat sejuk suasana. Kondisi pantai yang landai dan berpasir halus sangat cocok buat anda bermain disekitarnya tanpa harus takut terinjak batuan karang.
Air lautnya pun sangat jernih dengan ombak yang tidak terlalu besar, anda dapat menghabiskan waktu seharian untuk bermain air di pantai ini. Jika lelah bermain air, anda dapat duduk dibawah pohon ketapang sambil menikmati desiran angin laut yang menyejukkan, bahkan jika anda ingin, anda dapat meminta tolong masyarakat sekitar untuk membawakan buah kelapa muda sebagai minuman yang sangat nikmat saat terik matahari menyengat.
Terkadang suasana pantai yang tenang sambil anda memandang lautan lepas ditambah sejuknya angin laut yang menghantam tubuh, akan membuat anda tertidur dengan pulasnya.
Pemandangan akan semakin indah saat menjelang sore hari karena anda dapat melihat matahari terbenam dari sini. Kilauan sinar kekuningan yang terpantul dari atas air laut seakan membuat suasana syahdu yang tidak akan bisa anda lupakan.
Saat sudah berada di desa Werur, sempatkan pula diri anda untuk berkeliling desa karena disini banyak sekali benda bersejarah bekas peninggalan pasukan Sekutu jaman perang dunia II.
Benda-benda ini sama sekali belum terjamah oleh tangan-tangan jahil manusia, anda dapat melihatnya langsung dengan meminta masyarakat setempat untuk mengantarnya. Biasanya mereka bersedia mengantar anda seharian dengan bayaran sekitar Rp 400.000*) – Rp 500.000*).
Tips
1. Sebaiknya jangan membawa barang terlalu banyak, selain nantinya akan merepotkan dalam perjalanan, anda pun akan membayar lebih ongkos jasa pengangkutan barang dari kapal ke desa Werur. Jangan lupakan kamera anda beserta baterai cadangannya, untuk mendokumentasikan setiap perjalanan karena sangat sayang jika anda tidak mengabadikannya, apalagi jika anda pertama kali datang ke tempat ini.
2. Carilah informasi akurat kapan jadwal keberangkatan kapal dan kapan jadwal pembelian tiketnya karena jadwal kapal yang seminggu sekali
3. Persiapkan pula SIMAKSI sebelum anda berangkat. Anda bisa mengurusnya di kantor BBKSDA yang ada di Kota Sorong. Surat ini sangat berguna karena anda akan masuk ke wilayah Cagar Alam dimana setiap pengunjung yang datang akan dimintai surat, kecuali mereka adalah penduduk asli disana.
4. Hormatilah kearifan lokal yang berlaku pada masyarakat setempat, hal ini akan membuat anda diterima dengan baik disana.
5. Sebaiknya ajaklah satu satu orang asli desa tersebut untuk mengajak anda berkeliling karena mereka sudah sangat paham dengan daerah yang akan dilalui.
Petualangan yang seru akan anda rasakan saat perjalanan menuju kesini. Tidak hanya keindahan alamnya saja yang disuguhkan dari pantai, bahkan anda pun dapat banyak ilmu pengetahuan sejarah dari tempat ini. Ajaklah serta teman anda agar perjalanan semakin menyenangkan,
Ada 4 foto di dalam Pantai Werur, Sorong – Papua cerita. Klik thumbnail dibawah ini untuk melihat semua 4 foto high-res.
Artikel Terbaru:
Pantai Bungus, Padang – SumaPantai Bungus merupakan daerah tempat dimana orang melepaskan lelah dari sibuk nya rutinitas ...
Pulau Burung ( Pulau Manuk ), Terletak disudut paling barat Pulau Jawa, Provinsi Banten ternyata memiliki banyak sekali lokasi ...
Tanjung Ringgit, Lombok –Kawasan Pantai Tanjung Ringgit, Tanjung Perak dan Tanjung Cina merupakan kawasan pantai yang ...
Pantai Garoga Tigaras, Danau TBerbicara tentang pesona kota wisata Parapat, tentu tidak akan ada habisnya. Sebab kota ...
Gabung Yuk dengan Komunitas Pecinta Pantai Indonesia di FB, Klik Like:
Lokasi Pantai di Indonesia
Topik Populer
Indek Artikel : A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z - 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Indek Gambar : A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z - 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Semua artikel pada web ini adalah hak cipta dari pasirpantai.com, atau sumber lain yang dicantumkan.
Semua gambar, foto dan video pada web ini adalah hak cipta dari pemiliknya.
Tinggalkan Komentarmu soal Pantai Werur, Sorong – Papua Dibawah ini: