Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatan

Rating: 88 out of 100, by 114 users
akkarena - Sulawesi Selatan : Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatan

Memasuki kawasan Jalan Metro Tanjung Bunga, akan terdengar riuh ombak dari kejauhan. Semilir angin Bulan September menerpa menggoyangkan dahan-dahan pohon kelapa di pinggir pantai. Terik sinar matahari sore tidak menjadi penghalang bagi orang-orang yang ingin menikmati romantisme sunset ala Pantai Akkarena.

Dengan harga tiket masuk yang terjangkau, hanya Rp4.000/orang ditambah parkir mobil Rp2.000 atau Rp1.000 untuk motor, pengunjung sudah bisa menikmati romantisme suasana sunset Pantai Akkarena. Dibuka setiap hari mulai pukul 06.00 hingga pukul 22.00, pantai ini pasti menjadi tujuan utama liburan di Kota Makassar. Tidak salah jika pantai ini selalu ramai setiap hari. Pada hari-hari tertentu, jam operasional ditambah hingga pukul 24.00.

Pantai mempesona di Makassar bernama Akkarena merupakan pusat rekreasi keluarga  terletak di pesisir Pantai Tanjung Bunga dengan luas pengembangan sampai dengan 10 Ha. Dengan keindahan panorama pantainya serta keindahan matahari terbenam. Pusat rekreasi keluarga Akkarena menawarkan berbagai sarana untuk bersantai, bermain dan berolah raga bagi seluruh keluarga.

Akkarena beroperasi sejak 1998, berupa Taman Hidangan seluas 450 m2 dengan gaya bangunan Mediterania. Taman ini terletak di tepi pantai dengan sajian makanan dan minuman lokal maupun internasional serta dilengkapi hiburan live musik.  Pantai Akkarena Bisa di kunjungi pada jam 7 pagi sampai jam 10 malam dengan harga tiket  Rp. 4000 rupiah.

Lokasi

Pantai Akkarena berlokasi di kawasan pariwisata dan bisnis global Tanjung Bunga. Terletak hanya sekitar lima kilometer sebelah barat pusat Kota Makasar (Lapangan Karebosi), Sulawesi Selatan, Indonesia.

Terletak di daerah sekitaran pantai kota Makassar, lebih tepatnya di depan Mall GTC Makassar, hanya sekitar 10 menit dari pusat kota dengan menggunakan kendaraan pribadi.

Tentang Pantai Akkarena

Pantai Akkarena merupakan pantai berpasir hitam yang mempesona, menjadikan pantai ini sebagai pilihan yang tepat untuk rekreasi bersama keluarga. Pantai Akkarena menawarkan berbagai sarana untuk bersantai, bermain serta berolahraga bagi seluruh keluarga.

Pantai Akkarena tidak hanya menawarkan keindahan pantai, namun Pantai Akkarena juga menawarkan berbagai fasilitas, antara lain sarana bermain, restoran serta taman.

Taman ini di sebut Akkarena Tanjung Bunga,yang dibangun di area seluas 12 hektar dan biasa buka pada pukul 07.00 sampai 12 malam. Di taman ini menyajikan aneka makanan dan minuman lokal maupun internasional, Akkarena Tanjung Bunga dilengkapi dengan hiburan live musik.

Pantai Akkareana juga dilengkapi dengan berbagai arena bermain untuk anak-anak seperti jungkat-jungkit, ayunan maupun papan luncur. Pantai Akkarena merupakan tempat wisata yang lengkap, nyaman dan aman bagi Anda sekeluar.

Fasilitas Dan Hiburan

Selain Olah Raga air salah satu yang membuat daya tarik dari pantai Akkarena adalah Dermaga dengan panjang sekitar 150 m. yang dapat digunakan untuk melihat keindahan matahari terbenam di Makasar. Selain itu Dermaga ini juga digunakan untuk tempat berlabu kapal – kapal yang akan membawa kita ke pulau – pulau yang bertebaran di laut Makasar.

Pantai Akkarena adalah wisata pantai dengan fasilitas lengkap. Wisatawan tidak hanya bisa merasakan semilir angin sambil menikmati berbagai ragam makanan atau sunset yang indah di sore hari, pantai ini juga menyediakan fasilitas jetsky dan banana boat.

Total luas kawasan wisata Pantai Akkarena adalah 10 hektare. Nama resminya Pusat Wisata Keluarga Akkarena. Pantainya sangat landai dan berpasir lembut. Setelah puas berenang, banyak wisatawan yang menunggu detik-detik sunset yang menakjubkan.

Akkarena memiliki taman hidangan seluas 450 meter persegi dengan gaya bangunan Mediterania. Taman hidangan Akkarena terletak di tepi pantai dengan sajian makanan dan minuman lokal maupun Internasional serta dilengkapi hiburan live music.

Pantai Akkarena juga memiliki sebuah dermaga dengan panjang 150 meter dengan lebar 5 meter. Dermaga tersebut biasa digunakan sebagai tempat menikmati sunset. Juga berfungsi sebagai dermaga kapal wisata. Ada meja-meja dan kursi-kursi di setiap tepinya. Wisatawan juga dapat menikmati sajian taman hidangan di tempat itu. Inilah gambar sunset di Akkarena.

Beberapa fasilitas lain yang disediakan di sepanjang pantai yakni plaza oval, menara air, taman bermain anak-anak, restoran, pusat permandian, meeting room, poliklinik, serta lapangan untuk voli pantai. Di dekat kawasan ini, terdapat Mall GTC Tanjung Bunga.

Atau apabila suka, juga dapat merasakan asyiknya bermain jetsky atau naik banana boat. Sejak tahun 1997, kawasan wisata Pantai Akkarena juga memiliki arena balap yang disebut ATV (all terrain vehicle). Pantai Akkarena dibuka dari pukul 07.00 hingga pukul 22.00.

Wisata

Gemuruh ombak, semilir angin menghempas di bibir pantai Tanjung Bunga, Makassar, Sulawesi Selatan. Memang suasana pantai bisa menjadi penyejuk hati dan pikiran. Jadi nikmatilah libur dan santai Anda dengan mengunjungi Akkarena Tanjung Bunga dengan eksotisme dan romantisme sunset-nya.

Lahan seluas 10 hektar yang dikelolah oleh PT Gowa Makassar Tourism Development (GMTD) Tbk ini, menjadikan pantai Tanjung Bunga yang semula tak terurus kini menjadi Akkarena Tanjung Bunga nan elok. Selain berenang di pantai, Akkarena Tanjung Bunga menyediakan tempat duduk santai menikmati sunset. Bahkan, di dalam tempat rekreasi ini disiapkan beberapa fasilitas lainnya seperti, outbound, waterfox, fly spot, banana boat, jet sky, kano.

akkarena - Sulawesi Selatan : Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatan
pantai akkarena yang asri - Sulawesi Selatan : Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatan

Makassar memang terkenal dengan wisata bahari yang memukau. Sepanjang pesisir Kota Makassar, kita akan menjumpai berbagai macam pantai dengan ciri dan keindahannya masing-masing. Pantai yang sudah dikelola secara profesional ini memiliki berbagai fasilitas pendukung, seperti rumah makan, penginapan, hingga penyewaan tempat bersantai di pinggir pantai untuk menikmati sunset.

Sunset di Pantai Akkarena memang luar biasa indah. Setiap sore, visualisasi pengunjung akan dimanjakan dengan begitu sempurnanya cahaya sunset berpendar di antara kilauan cahaya dari lautan. Apalagi, pantai ini dilengkapi dermaga panjang lengkap dengan tempat duduk dan lampu taman yang semakin menambah suasana romantis Pantai Akkarena.

Romantisme Pantai Akkarena memang sudah terkenal hingga ke negeri seberang. Pasalnya, banyak muda-mudi baik dari dalam maupun luar negeri yang datang dan menikmati sunset di pantai ini. Mereka biasanya mengabadikan gambar di dermaga pantai. Ada sebuah keyakinan yang beredar di masyarakat. Jika sepasang kekasih mengabadikan gambar di dermaga Pantai Akkarena, cinta mereka akan bertahan lama.

Semakin sore, suasana di Pantai Akkarena akan semakin ramai. Ada baiknya jika pengunjung menyewa tempat istirahat bersama keluarga sambil menikmati kuliner yang disajikan oleh pengelola. Suasana akan lebih romantis dengan adanya hiburan musik.

pengunjung tidak susah mencari makanan maupun minuman. Sebab, terdapat beberapa tempat yang menjajakan makanan dan minuman di kawasan wisata pantai Akkarena. Tempat parkir motor dan mobil cukup luas yang langsung dekat bibir pantai, jadi pengunjung tidak repot lagi mau menaruh barang-barang berharga. Lagi pula, pengawalan ketat pihak pengamanan Akkarena Tanjung Bunga dan polisi pariwisata dari Polda Sulsel terus bersiaga di kawasan tersebut.

Kumpulan Gambar dari konten tentang Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatan

Ada 5 gambar di dalam Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatan konten. Klik thumbnail dibawah ini untuk melihat semua 5 gambar high-res.

Pantai Akkarena - Sulawesi Selatan : Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatanpesona pantai akkarena - Sulawesi Selatan : Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatansenja hari di Pantai Akkarena - Sulawesi Selatan : Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatanakkarena - Sulawesi Selatan : Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatanpantai akkarena yang asri - Sulawesi Selatan : Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatan

Apa pendapatmu tentang Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatan

Tinggalkan Komentarmu soal Pantai Akkarena, Makasar – Sulawesi Selatan Dibawah ini:

Artikel Terbaru:

Pantai Ngetun, Gunungkidul –
Satu lagi pantai cantik di Gunungkidul, Pantai Ngetun. Pantai ini punya pasir putih ...

Pantai Tropical, Sumbawa ̵
Pantai Tropical – Pantai yang sangat sepi dan jarang di kunjungi bukan berarti ...

Pulau Belitong – Ingin M
Pesona dan keindahan Pulau dan Pantai Belitong memang luar biasa. Seorang wisatawan Inggris ...

Hidden Bay, Raja Ampat –
Wilayah timur Indonesia memang surga keindahan pantai dan laut. Sebut saja mulai dari Bali, ...

Gabung Yuk dengan Komunitas Pecinta Pantai Indonesia di FB, Klik Like:

Lokasi Pantai di Indonesia

Topik Populer

Pantai Populer

Pantai Karang Copong, Banten – Jawa Ba
Pantai Bias Putih Bali Timur – Sal
Pantai Koka, Sikka – NTT
Pantai Pasir Putih Parbaba, Danau Toba &
Pantai Karapyak, Ciamis – Jawa Barat
Pantai Temajuk, Sambas – Kalimanta
Pantai Watu Ulo Jember
Pantai Hamadi, Jayapura – Papua

Indek Artikel : A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z - 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Indek Gambar : A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z - 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9

Semua artikel pada web ini adalah hak cipta dari pasirpantai.com, atau sumber lain yang dicantumkan.
Semua gambar, foto dan video pada web ini adalah hak cipta dari pemiliknya.