Pantai Angsana berada di Kecamatan Angsana, Kabupaten Tanah Bumbu Kalimantan selatan. Perjalanan yang memakan waktu kurang lebih 6 (enam) jam dari Banjarmasin dengan kondisi keadaan jalan yang dilewati agak rusak di daerah tanah laut dan debu-debu perusahaan pertambangan di sungai danau serta perkebunan sawit yang melintang di sepanjang kawasan berpantai.
Potensi wisata desa angsana menyerupai pulau Bali bila dikelola dengan baik, baik berupa keindahan pantai hingga potensi dunia bawah lautnya yang tak kalah dengan Bhunaken. Ombak yang tenang dengan pasir yang cukup putih menjadikan nya sebagai tempat yang layak dikunjungi di Kalsel. Kendala utama di Pantai Angsana adalah tidak tersedia nya fasilitas seperti penginapan. Sehingga wisatawan yang berkunjung kesulitan jika ingin menginap di pantai ini
Pelestarian terumbu karang di desa ini di dukung berbagai pihak mulai dari pemerintah provinsi hingga kabupaten, dan sebagian besar juga dari kalangan akademisi Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin serta mahasiswa-mahasiswa yang peduli dengan kelangsungan alam. Sementara ini upaya pembangunan wisata mendapat dukungan dari dinas perikanan dan kelautan, dinas pariwisata provinsi Kalimantan selatan serta kalangan akademisi Dimulai dari pembangunan akses jalan atas desakan masyarakat setempat, Pemerintah Kabupaten yang bekerjasama dengan perusahaan sawit yang mau tak mau melewati jalan itu juga harus merealisasikan hal tersebut tahun 2013 .
Kemudian yang saat ini sedang berlangsung, yaitu penanaman dan pengembangan terumbu karang di 3 spot yaitu karang kima, anjir dan babakan . pengelolaan ini atas bantuan dinas perikanan berupa model-model terumbu karang yang dinilai lebih lengkap daripada taman laut bhunaken. Banyak yang harus dibenahi dari tempat ini termasuk aspek kebersihan pantai, pentingnya kesadaran masyarakat dan pemerintah serta pemerhati lingkungan sangat diharapkan menunjang. Abah mengatakan belum ada kegiatan-kegiatan bakti sosial pembersihan sungai baik yang dilakukan masyarakat ataupun aktivis-aktivis lingkungan dan pengunjung pantai.
Snorkling di Anggasana
Pantai Angsana. Pantai ini sekarang sudah mulai ramai pengunjung. Pemerintah setempat tampaknya juga mulai membangun berbagai infrastruktur dan fasilitas.
Selain pantainya yang bersih dan tidak berlumpur, yang menjadi magnet Pantai Angsana adalah spot terumbu karang yang tak jauh dari pantai tersebut. Dengan menyewa kapal dan peralatan snorkeling, Anda bisa menikmati keindahan terumbu karang yang cukup rapat dan banyak dikerumuni berbagai macam ikan.
Hanya perlu waktu sekitar 5 jam dari Banjarmasin untuk tiba di pantai yang berada di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan ini.
Untuk menuju spot terumbu karang, kami tidak lewat Pantai Angsana, melainkan pantai di sebelahnya yaitu Pantai Bunati, karena di sana terdapat dermaga sehingga lebih mudah untuk naik kapal.
Akses
Dari terminal Kilometer 6 Banjarmasin naik angkot L300 tujuan Pagatan (Rp.75.000), stop di depan Gapura Pantai Angsana dilanjutkan naik ojek menuju Pantai Angsana (Rp.20.000). Atau bisa juga carter mobil langsung seharga Rp.800.000/hari sudah termasuk mobil,supir, dan bbm.
Fasilitas dan Akomodasi
Meski potensi pantai Angsana begitu luar biasa, fasilitas dan sarana untuk wisatawan masih terbilang sangat minim. Saat tulisan ini dibuat, setidaknya ressort yang ada baru dua kamar yang telah rampung dengan kapasitas perkamar sekitar 6 orang. Alternatif lain bagi mereka yang ingin bermalam bisa menyewa tenda atau menumpang di rumah-rumah warga setempat.
Kawasan pariwisata  mulai dikembangkan awal tahun 2013 ini pernah masuk dalam nominasi Cipta Sapta Pesona pada tahun 2010 karena keindahan terumbu karangnya. Sayangnya keindahan terumbu karang ini terancam oleh keberadaan pelabuhan khusus batu bara. Warga khawatir serpihan material batu bara akan mencemari perairan laut dan akan mengganggu kelestarian terumbu karang yang secara tidak langsung juga akan mempengaruhi biota lainnya termasuk ikan.
Belum ada hotel atau penginapan yang memadai di pesisir pantai Angsana. Ini justru bisa menambah keseruan saat mengunjungi Pantai Angsana, camping, Bawalah camping gear untuk bermalam di pesisir pantai Angsana, langit malam dengan suara deburan ombak akan menambah nikmatnya camping disini. Memancing juga bisa jadi salah satu kegiatan pilihan, setelah dapat ikan untuk makan malam, ikan bisa dibakar di api unggun yang dibuat sendiri, jika tidak ingin repot, kita bisa mengupah warga sekitar yang siap untuk mengolah ikan tangkapan menjadi makanan lezat. Kecantikan bahari alami yang dimiliki Pantai Angsana merupakan salah satu yang sayang untuk dilewatkan.
Setiap sore hingga malam hari, banyak warga sekitar desa Angsana memancing ikan laut di sepanjang jembatan hingga ujungnya. Banyak juga jenis ikan laut yang bisa didapat. Bagi warga sekitar, hasil tangkapan itu dijadikan lauk makan hari itu, sedangkan untuk pengunjung pasti langsung dibakar dan dinikmati di tepian pantai. Selain itu, pengunjung juga bisa membeli ikan segar hasil tangkapan nelayan setempat. Bagi mereka yang tidak mau repot mengolah ikan, bisa membayar upah ke warga sekitar untuk memasakkan ikan segar itu sesuai selera
Daya tarik utama Pantai Angsana adalah kekayaan biota laut yang terdapat di perairan ini. Termasuk terumbu karang berbagai macam spesies di dalamnya. Lokasi ini lebih populer untuk snorkeling dan diving, terutama untuk beberapa spot seperti spot Batu Anjir, Sungai Dua Laut dan Karang Kima. Khusus untuk spot Batu Anjir dan Karang Kima, lokasi nya berada sekitar 30 menit ke tengah lautan. Untuk dapat ke spot ini, pengunjung bisa menyewa kapal milik nelayan setempat.
Ada tempat penyewaan peralatan selam dan snorkeling yang sangat lengkap di sekitar pantai. Sehingga bagi penyelam tak perlu repot membawa alat selam lagi. Tarif sewa sudah ditetapkan oleh pihak penyewa. Tak hanya peralatan saja, mereka juga menyediakan jasa pemandu atau biasa dikenal dengan dive master. Ada paket lengkap untuk peralatan sekaligus dive masternya. Tentu saja, penyelam akan diajak ke tempat-tempat penyelaman yang terbaik di sekitar laut Angsana. Apabila beruntung, saat laut sangat jernih dan langit pun biru cerah, panorama snorkeling akan semakin memukau. Pancaran sinar matahari akan membantu kita memandang biota terumbu karang dan ikan ikan mungil di dasar laut.
Ada sebuah tempat penyewaan peralatan selam dan snorkeling yang sangat lengkap di sekitar pantai. Sehingga bagi penyelam tak perlu repot membawa alat selam lagi. Harga sewa sudah ditetapkan oleh pihak penyewa. Mereka juga menyediakan jasa pemandu alias dive master. Dalam paket tersebut sudah termasuk alat selam atau snorkel lengkap, kapal, makan dan tentu saja dive master nya. Penyelam akan diajak ke tempat-tempat penyelaman yang terbaik di sekitar laut Angsana.
Wisata
Kalimantan tak hanya terkenal dengan hutannya saja, Kalimantan juga punya sebuah pantai cantik berpasir putih yang airnya bening, cocok untuk snorkeling karena ombaknya tenang, pantas saja Pantai Angsana sudah mulai populer dikalangan traveler, karena ini juga pemerintah setempat akhirnya membangun fasilitas yang cukup memadai di sekitar pantai.
Gugusan terumbu karang beragam bentuk dan beraneka warna membuat aktivitas snorkling seakan hal wajib yang tidak boleh terlewatkan ketika berkunjung ke pantai ini. Ada tiga spot snorkling dan diving yang populer di kawasan ini yaitu  Batu Anjir, Sungai Dua Laut dan Karang Kima. Peralatan bisa disewa di tempat penyewaan alat snorkling dan diving setempat. Sedangkan untuk menuju spot biasanya menggunakan perahu nelayan. Umumnya penyewaan alat untul aktivitas snorkling dan diving berupa paket jadi sudah termasuk, kapal dan dive master.
Pantai ini bersih dan tertata, di tepian pantai terdapat pepohonan yang rimbun yang pas untuk berteduh sambil menikmati birunya laut. Namun, di Pantai Angsana adalah tidak tersedianya fasilitas seperti penginapan. Meski begitu, wisatawan yang berkunjung dan ingin menginap, maka camping bisa menjadi pilihan untuk menikmati malam dengan indahnya di tepian pantai. Kalau nggak, bisa juga menumpnang nginap di rumah warga sekitar.
Tak hanya itu, ada pula jembatan atau mungkin lebih tepatnya dermaga kayu ke arah tengah laut, panjangnya mencapai 200 meter. Dari ujung jembatan, pemandangan pantai dan lautan yang membentang sangat indah. Hal yang paling mengesankan di pantai angsana ini apabila kita bisa menyaksikan matahari senja maupun pagi hari. Pada waktu tertentu, kita bisa melihat segerombolan  lumba-lumba terkadang muncul di sekitar laut Angsana.
Kingdom of NEMO
seekor ikan hiu vegetarian di sekuel film Finding Nemo itu berhasil menarik perhatian banyak orang dari berbagai kalangan, terutama dari pemerhati hiu.
Finding nemo adalah sebuah film animasi yang bercerita tentang petualangan sebuah keluarga ikan hias, yang terdiri dari ayah dan anak yang tinggal di terumbu karang. Film yang di produksi oleh Pixar Animation Studios dan Walt Disney ini berhasil meraih penghargaan Academy Award serta meraih total pendapatan $340 juta dari penjualan bioskop di seluruh dunia. Disebut-sebut sebagai salah satu film animasi tersukses di dunia.
Nemo yang merupakan tokoh utama dari judul film dengan nama serupa, merupakan ikan lucu berwarna kuning cerah dengan garis putih. Ikan ini nama aslinya adalah clown fish atau ikan badut. Setidaknya ada 28 spesies yang bisa dikenali, salah satunya adalah Genus Premnas. Sementara sisanya termasuk Genus Amphiprion.Â
Ikan ini hidup di perairan tropis dangkal. Tersebar di Lautan Pasifik, Laut Merah, Lautan Hindia, dan Karang Besar Australia. Di habitatnya ikan badut hidup bersama anemon. Sengatan beracun anemon dapat ditahan oleh ikan badut karena memiliki lapisan lendir yang menjadikan anemon tidak mengenali ikan badut sebagai musuh sehingga tidak disengatnya. Hubungan simbiosis juga terlihat diantara keduanya. Anemon akan melindungi ikan badut dari pemangsa dan ikan badut akan membersihkan anemon dengan memakan sisa makanan anemon.
Jika di film Finding Nemo, si nemo diceritakan terdampar dalam sebuah akuarium dokter gigi di kota Sydney Harbor. Maka di Angsana, nemo hidup bebas di gugusan terumbu karang bernama Batu Anjir.
TIPS PENTING
Bagi yang snorkeling di manapun di Indonesia, khusus nya laut Angsana, hati-hati lah saat ber snorkeling. Jangan sampai kegiatan snorkeling Anda merusak terumbu karang di dalam nya. Jika anda mengalami kelelahan saat berenang, jangan sekali-kali Anda menginjakkan kaki di atas terumbu karang. Karena ada beberapa jenis terumbu karang yang mudah sekali rapuh jika terinjak kaki kita. Istirahat lah dengan menggunakan pelampung, dengan cara mengapung di air, kaki jangan di letakkan di atas terumbu karang. Pertumbuhan terumbu karang sangat lamban, namun merusak atau mematahkan terumbu karang tersebut hanya sekejap saja. Jangan sampai Anda termasuk orang yang merusak kekayaan alam tersebut. Mari jaga kelestarian terumbu karang Indonesia termasuk di Pantai Angsana, Kalsel.
Ada 7 foto di dalam Pantai Angsana, Tanah Bumbu – Kalimntan Selatan konten. Klik thumbnail dibawah ini untuk melihat semua 7 foto high-res.
Artikel Terbaru:
Pantai Pasir Padi, PangkalpinaPantai Pasir Padi adalah pantai terdekat yang bisa ditempuh dari Pangkalpinang, ibukota provinsi ...
Pantai Karang Paranje, Garut âPantai Karang Paranje adalah salah satu objek wisata pantai di Kabupaten Garut yang ...
Pantai Temajuk, Sambas –Temajuk merupakan desa yang berada di sebelah utara bagian barat pulau Kalimantan, hanya ...
Pantai Melawai, Balikpapan Pantai Melawai bukanlah lokasi yang tepat untuk bermain atau berenang di laut. Karena ...
Gabung Yuk dengan Komunitas Pecinta Pantai Indonesia di FB, Klik Like:
Lokasi Pantai di Indonesia
Topik Populer
Indek Artikel : A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z - 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Indek Gambar : A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z - 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Semua artikel pada web ini adalah hak cipta dari pasirpantai.com, atau sumber lain yang dicantumkan.
Semua gambar, foto dan video pada web ini adalah hak cipta dari pemiliknya.
Tinggalkan Komentarmu soal Pantai Angsana, Tanah Bumbu – Kalimntan Selatan Dibawah ini: