Tidak akan ada habisnya apabila berbicara tentang Pulau Batam, selain menjadi salah satu kawasan perindustrian terbesar di Indonesia dan menjadi tujuan para shopaholic untuk berbelanja berbagai macam brand ternama, ternyata Pulau Batam juga mempunyai kekayaan alam yang keindahannya tidak terkalahkan dengan keindahan kekayaan alam di daerah lain. Kekayaan alam tersebut semakin gencar di kembangkan menjadi potensi pariwisata oleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau.
Meskipun Indonesia merupakan negara Kepulauan dimana ada berbagai pulau baik pulau besar maupun pulau kecil yang mengelilinginya tetapi Pulau Batam merupakan satu dari sekian banyak pulau kecil di Indonesia yang selalu menjadi sorotan di berbagai belahan dunia karena mempunyai potensi pariwisata yang menarik, baik wisata bahari dengan keindahan alam yang sangat eksotis maupun wisata belanja dan kuliner.
Wisata bahari adalah pilihan wisata yang paling populer di Pulau Batam karena setiap tepinya banyak ditemukan beraneka ragam pantai dengan view alam yang indah, bahkan di bawah lautnya juga terdapat terumbu karang dan satwa-satwa air yang pupolasinya masih terjaga dengan baik. Salah satu pantai yang populer di Pulau Batam adalah Pantai Nongsa. Sebahagian besar masyarakat Pulau Batam dan sekitarnya pasti tidak asing lagi dengan Pantai yang satu ini.
Keindahan yang terpancar dari airnya yang jernih dan berpasir putih dengan View alam di seberang pantainya membuat pantainya begitu menarik hati para wisatawan, khususnya bagi pecinta wisata bahari. Pantai Nongsa adalah salah satu tujuan wisata bahari yang hampir setiap tahun selalu ramai dikunjungi oleh para wisatawan, baik wisatawan lokal maupun wisatawan mancanegara.
Lokasi
Pantai Nongsa ini terletak di pesisir utara Pulau Batam, tepatnya di kawasan Kampung Nongsa, Kelurahan Sambau, Kecamatan Nongsa. Dinamakan Nongsa karena mengambil nama dari nama seorang Tokoh Melayu – Riau di Batam yang bernama Nong Isa, beliau berkuasa pada abad ke-18 dan merupakan seorang penguasa yang mengembangkan kawasan Pantai Nongsa pada masa itu. Menurut informasi, Kampung Nongsa adalah kampung yang pertama kali berada di Pulau Batam sebelum lahirnya kampung-kampung yang lain di sekitar Pulau Batam.
Kampung Nongsa dikenal masyarakat Batam sebagai kampung yang sangat bersahaja dengan keramahan penduduknya yang menciptakan suasana tradisional khas Indonesia. Ya, meskipun kini kondisi Kampung Nongsa tidak begitu ramai tapi keberadaan kampung ini masih dipertahankan sampai sekarang oleh Pemerintah Daerah demi melestarikan budaya Pulau Batam.
Pantai Nongsa sendiri bisa dikatakan pantai yang strategis, karena terletak diantara selat Singapura yang menghubungkan Perairan Indonesia dengan Perairan Singapura, maka para pengunjung dapat menyaksikan langsung View Negara Singapura dan Negara Malaysia yang letaknya tepat diseberang Pantai Nongsa. Pada malam hari sebuah View indah berupa bangunan gedung pencakar langit dan kerlap kerlip lampu dari Negara Singapura menambah eksotika Pantai Nongsa ini. Bahkan pada senja hari, di Pantai ini dapat kita lihat langsung peristiwa matahari terbenam yang merupakan view paling indah ketika berada di pantai.
Akomodasi
Pantai Nongsa merupakan salah satu potensi wisata alam yang mampu menyedot wisatawan domestik maupun mancanegara untuk datang ke Kota Batam. Karena, pantai yang terletak di bagian timur laut Pulau Batam ini memadukan keindahan pantai dengan nuansa kota modern. Berikut beberapa resort di Pantai Nongsa Batam,
Nongsa Point Marina Chalet and Resort
Type : Bintang 4
Review : Pemandangan laut terlihat dari kamar, menyenangkan
Batam View Beach Resort
Type : Bintang 4
Review : Dekat dengan pantai pas untuk kunjungan bisnis
Turi Beach Resort
Type : Bintang 4
Review : Pas untuk bulan madu , harga sesuai dengan type hotel
Montigo Resort
Type : Bintang 4
Review : Anda harus coba hotel resort ini, romantis,eksotis dan modern
Perusahaan properti dan hostpitality KOP Grup telah mengambil alih pembaruan kawasan wisata Pantai Nongsa di Pulau Batam dengan mendirikan Montigo Resorts yang baru dan termewah di sana. Hal ini dilakukan dalam rangka mewujudkan kawasan real estat di kawasan pesisir yang dapat menarik minat para pembeli baik lokal maupun internasional, utamnya dari negeri tetangga, Singapura.
Tak tanggung-tanggung KOP Grup menginvestasikan dana sebesar USD79 juta atau sekira Rp710 miliar lebih (Rp8.994 per USD) untuk membangun Montigo resorts di Pulau Batam tersebut.
Produk-produk Montigo Resorts terdiri dari Vila 88 dan Residensial 45 yang dibagun di atas lahan seluas 12 hektare (ha). Melalui produk-produknya tersebut KOP berharap dapat menjadikan Pantai Nongsa sebagai kawasan yang terkenal memiliki properti-properti mewah. Tentu saja sudah pasti di dukung dengan desain arsitektur yang unik dan cantik, akomodasi mewah, dan lingkungan yang nyaman hingga dapat dijadikan destinasi tujuan wisata keluarga.
Harga yang dibanderol untuk properti Montigo Resorts tersebut memang cukup tinggi, dengan harga per meter perseginya sebesar 116 dolar AS atau sekira Rp1.043.304. Namun, harga tersebut masih cukup murah jika dibandigkan dengan harga jual yang dipatok di kawasan Cove Sentosa di Pulau Sentosa. Harga tersebut diluar biaya perawatan gedung sebesar 399 dolar As atau Rp3.588.606 per bulannya.
KOP Grup menilai harga tersebut sangat pantas, mengingat fasilitas mewah yang mereka sediakan kepada tamu maupun pemilik vila. Adapula yacht yang dapat membawa para tamu setiap saat mengelilingi pantai Nongsa. Serta fasilitas publik lainnya seperti kolam renang, super market, kelas memasak, dan fasilitas penjaga bayi, dan kelas seni.
Wisata
Batam memang dikenal sebagai kota industri, namun tempat wisata menarik juga banyak terdapat di sana. Salah satu tempat menarik yang ada di Batam yaitu Pantai Nongsa. Pantai Nongsa berada di bagian timur laut Pulau Batam, tepatnya di Kecamatan Nongsa, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau. Nama pantai ini memang sama dengan nama kecamatannya. Sedangkan nama Nongsa sendiri diambil dari nama seorang tokoh Melayu yang pertama kali mengembangkan wilayah pesisir ini. Dahulunya kawasan ini memang hanya lahan kosong yang dipenuhi oleh semak belukar, namun berkat tangan dingin tokoh Melayu tersebut kawasan ini kini berubah menjadi kawasan wisata yang sangat potensial dan berhasil membuat para investor membangun aneka resor di sekitarnya.
Pantai Nongsa atau yang lebih dikenal dengan nama Nongsa Tua oleh penduduk sekitar merupakan pantai yang cantik dengan ombak tenang dan hamparan pasir putih. Menariknya, Pantai Nongsa ini sangat dekat dengan pesisir pantai Singapura bagian selatan, bahkan saking dekatnya hanya perlu waktu setengah jam menggunakan perahu motor untuk pergi ke pantai selatan Singapura.
Pantai ini menghadap ke barat laut sehingga sangat sempurna untuk menikmati sunset. Pantai Nongsa juga mempunyai pemandangan bawah laut yang tak kalah indah. Anda bisa mencoba snorkeling untuk menikmatinya. Di sekitar pantai juga terdapat kampung Melayu tradisional yang bisa Anda kunjungi.
Pantai Nongsa memang telah dibangun sedemikian rupa oleh pemerintah dan investor untuk menjadi kawasan wisata andalan. Oleh karena itu banyak fasilitas yang bisa Anda temukan di sini, mulai dari hotel dengan bermacam harga, resor berkelas internasional serta berbagai lapangan golf. Aneka macam rumah makan dan restoran dengan hidangan seafood sebagai masakan andalan juga bisa Anda temukan di sini. Tertarik dengan oleh-oleh khas dan cenderamata, jangan lewatkan berbelanja di pusat souvenir Pantai Nongsa.
Ada satu yang sangat menarik di kawasan Pantai Nongsa ini, yaitu sebuah pulau yang terletak di seberang Pantai Nongsa. Pulau tersebut bernama Pulau Putri yang merupakan sebuah pulau kecil yang masih menjadi bagian dari Provinsi Kepulauan Riau. Pulau Putri sendiri mempunyai keindahan alam yang tak kalah menariknya selain Pantai Nongsa. Maka wisatawan-wisatawan yang datang ke Pantai Nongsa sayang sekali rasanya apabila tidak singgah sejenak ke Pulau Putri.
Karena merupakan salah satu pantai yang populer di Pulau Batam, Pantai Nongsa ini tidak pernah sepi dikunjungi oleh para wisatawan. Bahkan hampir setiap harinya, Pantai Nongsa selalu ramai oleh wisatawan. Peningkatan jumlah wisatawan biasanya terjadi pada hari libur ataupun hari besar. Wisatawan tersebut tentunya berasal dari dalam dan luar negeri, kadang terlihat juga masyarakat Pulau Batam yang berada di Pantai ini sekedar bersantai bersama keluarga dan teman-teman sambil menikmati keindahan alam.
Bagi wisatawan yang berasal dari luar daerah maupun luar negeri, pihak pengelola Pariwisata Pantai Nongsa juga menyediakan beberapa fasilitas Resort dengan taraf Internasional. Seperti Turi Beach Resort dan Nongsa Point Marina yang berbatasan langsung dengan arena Golf yang bernama Palm Spring.
Tiket masuk ke kawasan Pantai Nongsa ini juga sangat terjangkau, hanya dengan membayar tiket masuk seharga Rp. 9.500,- para wisatawan sudah dapat menikmati keindahan Pantai Nongsa dan keindahan alam disekitarnya. Pantai Nongsa ini juga dapat digunakan untuk melaksanakan berbagai kegiatan acara seperti Camping Ground atau pun acara Gathering. Bahkan wisata pantai ini dibuka selama 24 jam oleh pihak pengelola yang berarti tidak ada batasan waktu bagi para wisatawan apabila ingin berkunjung ke kawasan ini.
Ada 6 potret di dalam Pantai Nongsa, Batam – Kepulauan Riau cerita. Klik thumbnail dibawah ini untuk melihat semua 6 potret high-res.
Artikel Terbaru:
Pantai Katatop, Sorong –Pantai Katatop – Hampir semua orang sangat suka liburan, mulai dari anak kecil ...
Pantai Setoko, Batam – KKepulauan Riau merupakan sebuah provinsi di Indonesia yang di dominasi oleh berbagai pulau-pulau ...
Pantai Waisai Tercinta, Raja APantai Waisai Tercinta – Nama dari pantai ini, mungkin kedengaran cukup unik. Sesuai ...
Pantai Malalayang, Manado RPantai Malalayang merupakan sebuah pantai yang terletak di ujung selatan Kota Manado, Sulawesi Utara. ...
Gabung Yuk dengan Komunitas Pecinta Pantai Indonesia di FB, Klik Like:
Lokasi Pantai di Indonesia
Topik Populer
Indek Artikel : A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z - 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Indek Gambar : A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z - 0 1 2 3 4 5 6 7 8 9
Semua artikel pada web ini adalah hak cipta dari pasirpantai.com, atau sumber lain yang dicantumkan.
Semua gambar, foto dan video pada web ini adalah hak cipta dari pemiliknya.
Tinggalkan Komentarmu soal Pantai Nongsa, Batam – Kepulauan Riau Dibawah ini: